Ahad, 20 Desember 2020

Mahasiswa KKN IAIN Sorong Posko 9 Sorong Manoi 2 melaksanakan kegiatan penghijauan dengan menanam bunga pucuk merah di sepanjang jalan masuk menuju lorong-lorong kompleks belakang GOR. Kegiatan kerja bakti sekaligus penghijauan  dengan tujuan membersihkan lahan kosong yang dulunya merupakan tempat pembuangan sampah oleh masyarakat, Kegiatan  ini menarik perhatian Tokoh Masyarakat, Ketua RT, Pengurus BKM Al-Azhar dan Komunitas Karang Taruna Tanduk Rusa yang melebur menjadi satu bersama mahasiswa KKN IAIN Sorong Posko 9 Sorong Manoi 2.

Tujuan kegiatan ini di lakukan ialah memberikan edukasi kepada warga serta merangsang kesadaran akan kebersihan terhadap lingkungan sekitar. Selain itu juga, yang dulunya adalah tempat pembuangan sampah kini telah di sulap menjadi ruang terbuka hijau dengan di tanami jenis bunga yang dapat menahan resapan air agar dapat menjaga kelembapan tekstur tanah.

“Dengan adanya gerakan kepedulian terhadap lingkungan ini saya melihat warga sangat bahagia dan mendukung kegiatan ini karena di nilai membawa angin segar dan mempercantik lingkungan sekitar”. tutur  Lidya Widyanti selaku Kordinator Kegiatan

Menurut Pak Rasyid Ketua RT 03 mengatakan bahwa “saya sangat mengapresiasi pemikiran adik-adik Mahasiswa ini yang mempunyai konsep yang bagus dengan merubah tempat pembuangan sampah menjadi ruang terbuka hijau.” Semoga dengan langkah ini warga memiliki kesadaran untuk tidak membuang sampah sembarangan lagi.

Kami ucapkan terima kasih banyak kepada seluruh elemen masyrakat yang telah mendukung dan berpartisipasi aktif dalam kegiatan penghijauan ini. Pesan kami mari rawat lingkungan dan buanglah sampah pada tempatnya agar lingkungan terlihat bersih dan asri. (Hafid)

Salam lestari!!!