Pembinaan dan peningkatan mutu kinerja Pegawai tenaga honorer STAIN Sorong diselenggarakan dalam bentuk Diklat Ditempat Kerja (DDTK) dengan menghadirkan narasumber widyaswara Balai Diklat Keagamaan Ambon ”Dr. I Gusti Kahar, MA dengan tema ”Penanaman Disiplin Tanggung Jawab Guna Peningkatan Mutu Kerja”. Kegiatan ini berlangsung di Gedung Aula Rektorat Lt III 18/05/17.
Alasan pelaksanaan kegiatan Diklat tenaga honorer disampaikan terpisah oleh Kasubag Administrasi Umum Rachmawati, SE salah satunya adalah menyelaraskan pemahaman tentang bagaimana bekerja dengan baik serta memahami tanggung jawab masing-masing sehingga kordinasi dan keselarasan dalam bekerja tercipta.
Ketua Panitia Rachmawati, SE Dalam laporannya bahwa 47 peserta masing masing dari tenaga honorer mulai dari cleaning service hingga tenaga administrasi hadir dalam kegiatan ini. sebelumnya Rachmawati menyampaikan data kuantitas masing-masing 19 tenaga adminitrasi, 12 cleaning service, 9 tanaga security, dan 7 orang sopir. menurutnya, ” tujuan dari kegiatan ini adalah membangun pegawai honor yang disiplin serta meningkatkan mutu dan kualita kinerja hingga mempererat tali silaturrahmi diantara tenaga honorer. demikian oleh Ketua Panitia