Sorong, iainsorong.ac.id – Selain terfokus terhadap penyelengaraan penelitian dan pengabdian kepada masyarakat, Pusat Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (P3M) STAIN Sorong juga tidak luput perhatiannya terhadap kegiatan-kegiatan di luar penelitian dan pengabdian.
Tahun 2020 menjadi awal kembali penyelenggaraan kegiatan Diskusi Mingguan Terarah (DMT). Pada 2016 sudah sempat terlaksana selama beberapa bulan, namun setelah itu vakum dan baru pada 2020 ini kembali digagas. Sekretaris P3M, Syahrul, Lc., M.A., menyampaikan bahwa kegiatan DMT ini merupakan lanjutan dari kegiatan pada tahun 2016 silam.
“ini bukan yang pertama, tapi kalau di tahun ini, ini yang pertama. Soalnya dulu, zamannya Pak Rais, tahun 2016, kegiatan DMT pernah diadakan cuman vakum” jelasnya.
Syahrul melanjutkan, kegiatan DMT ini menjadi forum sharing knowledge para dosen tentang keilmuan di bidangnya masing-masing. Sehingga, para dosen tidak hanya memiliki pengetahuan atau wawasan di bidangnya saja, melainkan akan mendapatkan ilmu baru dari keilmuan yang berbeda.
“sebenarnya DMT ini ajang untuk bertukar pikiran sesuai keilmuan masing-masing, jadi saling memberi informasi. Misalkan, kayak pak Ben, menyampaikan tentang pendidikan bahasa Inggris, pak Dr. Hasbi tentang mendidik anak perspektif hadist” tuturnya.
Beda dengan apa yang disampaikan oleh sekretaris P3M di atas, Dr. Hasbi Siddik, menyampaikan pasca memberikan materi dalam forum DMT bulan Maret ini, forum ini bukan sekedar untuk tempat bertukar ilmu, tetapi yang lebih utama dan penting ialah terjalinnya silaturahim antara dosen yang ada di STAIN Sorong.
“kalau saya, yang penting dari kegiatan ini adalah kita bisa silaturahim, itu yang paling utama” pungkasnya.
Sekretaris P3M memberikan penjelasan terkait penjadwalan pemateri, peserta, rencana pemberian piagam bagi pemateri, sertifikat bagi peserta, dan juga terkait keterlibatan ilmuan luar dalam forum DMT tersebut.
“kita laksanakan DMT ini 2x dalam 1 bulan. Pematerinya dosen-dosen yang ada di STAIN, tapi kita juga melibatkan pemateri luar untuk sharing dalam kegiatan ini. Kalau dari segi peserta semua sivitas akademika. Kemudian kita juga akan siapkan piagam bagi pemateri dan sertifikat bagi peserta” terannya.
Untuk periode ke dua ini, DMT sudah terlaksana dua kali, yakni tanggal 26 Februari 2020, pemateri Bunyamin, M.Pd., dengan tema “The Student Difficulties in Mastering English”. Kedua, tanggal 11 Maret 2020, pemateri Dr. Hasbi Siddik, M.Pd.I., dengan tema “Pendidikan Anak dalam Islam: Perspektif Hadist”. *L