Sorong 27 September 2021, berlangsung Tes seleksi kompetensi dasar (SKD) calon pegawai negeri sipil (CPNS) tahun 2021. Seleksi ini dilakukan di Kantor UPT Badan Kepegawaian Negara (BKN) Kabupaten Sorong yang terletak di Kompleks perkantoran Bupati KM.24. Direncanakan per hari ini, diisi dari kementerian agama RI yang terdiri formasi Pusat, Kanwil dan IAIN Sorong, namun untuk sesi pertama peserta terdiri dari Formasi BKN dan kemenag sebagai lanjutan dari ujian peserta yang belum selesai pada hari sebelumnya.
Sebagi informasi pelaksanaan tes pada hari yg dimaksud terdiri dari empat sesi dimulai dari pagi hingga sore hari. Peserta antusias mengikuti tes dengan persiapan berkas dan alat protokol kesehatan yang terjaga.
Kegiatan seleksi ini turut diawasi langsung oleh kepala Biro IAIN Sorong, Umar Sulaiman juga pimpinan dari Kanwil Kemenag Papua Barat.
Dalam kesempatan yang sama, Umar Sulaiman mengungkapkan berterimakasih kepala jajaran BKN sorong atas terselenggaranya proses seleksi ini, dan ia berhadarap dari proses ini diperoleh sumber daya manusia yang mumpuni dalam menunjang kinerja di IAIN Sorong ke depan.
“Terimakasih kami sampaikan pada pimpinan dan jajaran BKN sorong yang memediasi terlaksananya proses seleksi ini, besar harapan kami agar hasil dari seleksi ini diperoleh sumberdaya yang mumpuni untuk IAIN Sorong.
Meski telah terjadwal dengan baik dan peserta juga suda mengetahui tempat dan waktu ujiannya, namun ada saja peserta yang tidak sempat menigkuti ujian, sedikitnya ada 2 peserta yang tidak sempat mengikuti ujian pada sesi 1 dan 2.
Hingga berita ini di sampaikan, telah ada beberapa peserta yang telah lulus tes SKD dengan skor diatas ambang batas yang ditentukan. (Rbdn)